Gerakan Nasional Aksi Bergizi merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran siswa siswi dalam membiasakan konsumsi TTD (Tablet Tambah Darah), makan makanan dengan menu gizi seimbang dan aktivitas fisik.

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin 12 Agustus 2024 ini dihadiri dan diarahkan oleh Tim dari Puskesmas Kawalu, LKN Antara dan Radar. Kegiatan ini dilaksanakan secara nasional di sekolah sekolah tingkat SMP/MTS, SMA/MI, SMK, Pesantren sederajat tersebut mengusung pesan kunci, yaitu “Hidup Sehat Sejak Sekarang Untuk Remaja Kekinian

Rangkaian kegiatan untuk memeriahkan acara “Gerakan Nasional Aksi Bergizi“, diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Senam Bersama
  2. Makan Bersama
  3. Minum Tablet Tambah Darah (TTD) bagi siswa Perempuan
  4. Penyuluhan Kesehatan Remana

Diharapkan setelah selesai kegiatan ini kasus anemia pada remaja khususnya remaja putri akan terus berkurang, sehingga dapat berdampak pada peningkatan konsentrasi, prestasi belajar dan lebih produktif.